Jangan Khawatir, Begini Tips Meredam Kebisingan Pada Kabin Mobil
September 13, 2023
Berkendara jauh lebih nyaman karena fungsi peredam mobil yang bekerja. Ketika berkendara di jalanan yang tidak rata, pasti kamu akan mengalami sedikit benturan. Suara keras dapat diredam oleh peredam mobil. Sehingga berkendara jauh lebih nyaman. Komponen ini penting jika kamu mengutamakan kenyaman saat mengemudi. Karena peredam akan membuat perjalanan jauh lebih mulus dari sebelumnya. Peredam mobil dapat disematkan pada beberapa bagian mobil, tergantung dari suara apa yang ingin diredamkan. Jika pemilik mobil ingin meredamkan suara yang dihasilkan mesin maka peredam dapat dipasang pada bagian dashboard mobil. Meskipun fungsi peredam mobil sangat berpengaruh terhadap kenyamanan berkendara kamu juga perlu memperhatikan tingkat kesenyapannya. Sebab, mobil yang terlalu senyap dapat berbahaya bagi pengemudi karena tidak bisa mendengar klakson atau isyarat lainnya dari pengendara lain.
Fungsi Peredam Mobil
Apa saja fungsi dari peredam mobil?
1. Mengurangi Suara Bising
Fungsi utama dari peredam ini adalah untuk mengurangi suara bising yang mengganggu dari luar. Peredam akan diletakkan di berbagai titik pada mobil kamu. Seperti pada rangka pintu, plafon dan spakbor. Peletakkan peredam pada mobil dapat menjauhkan suara bising seperti hujan, gesekan ban, dan suara mengganggu lainnya dari luar mobil kamu.
2. Menahan Panas dari Luar
Saat berkendara khususnya di siang hari. terik matahari pasti akan meningkatkan suhu mobil. Ditambah lagi mesin yang hidup juga akan panas ketika dijalankan. Nah, fungsi dari peredam ini adalah untuk menahan panas agar tidak masuk ke dalam mobil. Artinya panas dari luar akan diredam dan menjadikan suhu didalam mobil tetap sejuk. Untuk meredam panas biasanya peredam diletakkan pada selang AC, kap mesin dan plafon mobil.

Sumber foto : google.com
Berikut tips memilih peredam mobil terbaik untuk kamu :
1. Gunakan Peredam Mobil yang Memiliki Bobot Ringan
Sering disepelekan namun peredam mobil yang memiliki bobot berat dapat berpengaruh terhadap kendaraan, khususnya dalam menopang beban. Maka dari itu kamu disarankan untuk memilih peredam mobil dengan bobot ringan. Selain tidak harus menopang beban lebih, peredam mobil bobot ringan juga memiliki tingkat kesenyapan yang bagus tanpa menghilangkan suara krusial layaknya klakson pengendara lain.
2. Pastikan Jumlah Peredamnya Sesuai Saran Bengkel Resmi
Saat hendak memasang peredam mobil pastikan kamu sudah mengikuti jumlah yang disarankan oleh bengkel resmi pabrikan. Sebab selain untuk membantu mobil dalam meringankan bobot topangnya hal ini dapat membantu kamu dalam meningkatkan kenyamanan berkendara.
3. Memilih Peredam Mobil dengan Kualitas Terbaik
Hal-hal yang sudah disebutkan di atas dapat terbilang percuma jika kamu tidak memilih peredam mobil yang mempunyai kualitas terbaik. Tidak hanya itu, pemilihan peredam ini perlu disesuaikan dengan spesifikasi mobil kamu. Tujuan kamu dalam memilih peredam dengan kualitas terbaik adalah untuk meningkatkan kenyamanan berkendara dengan membuat suasana kabin mobil menjadi lebih kondusif.

Sumber foto : google.com
Bagi kamu yang hendak menyematkan peredam mobil, pastikan kamu sudah mengikuti tips-tips di atas. Semoga bermanfaat.
Kumparan.com